Dortmund: Bukan Cuma Liverpool yang Minati Bellingham

Dortmund: Bukan Cuma Liverpool yang Minati Bellingham

Jadwal pertandingan ini di sesuaikan berita bola terkini dan semua terkait dalam Related Keyword: detik, bola, berita sepakbola, sepakbola terkini, detik bola, bola, detik sport, taruhan bola, tebak hasil bola.

Borussia Dortmund mengakui banyak klub meminati Jude Bellingham, termasuk Liverpool. Die Borussen sekaligus menegaskan posisi mereka terhadap Bellingham.

Dortmund

Jude Bellingham semakin menunjukkan sinarnya di Borussia Dortmund, sejak gabung pada Juli 2020 silam. Gelandang 18 tahun itu sejauh ini sudah 61 kali tampil di seluruh ajang, membuktikan bahwa ia mendapatkan kepercayaan besar dari klub.

Musim ini mantan pemain Birmingham City itu sudah 15 kali tampil di semua kompetisi. Bellingham mencetak tiga gol dan enam assist, yang membuatnya jadi idola baru di lini tengah Dortmund menyusul kepergian Jadon Sancho.

Menanjaknya performa Jude Bellingham melahirkan rumor-rumor ketertarikan dari sejumlah klub, salah satunya adalah Liverpool. Liverpool kabarnya mulai berencana mendatangkan gelandang baru, dengan proyeksi sebagai regenerasi.

Seperti diketahui, lini tengah Liverpool dihuni sejumlah pemain yang sudah tak muda. Jordan Henderson sudah 31 tahun, sementara James Milner segera berusia 36 tahun pada Januari mendatang. Bahkan kepergian Georginio Wijnaldum musim panas kemarin belum diganti.

dortmund

Kepala Departemen Pemain Dortmund, Sebastian Kehl, mengakui ada banyak klub yang meminati Bellingham. Namun klub punya rencana serius dengannya dan tak tertarik untuk melepas, apalagi dalam waktu dekat.

"Dia adalah pemain Borussia Dortmund dan akan tetap jadi pemain Borussia Dortmund. Ada banyak ketertarikan di sekitar Jude Bellingham, bukan cuma Liverpool," ungkap pria yang akan menjabat sebagai Direktur Keolahragaan Dortmund musim depan tersebut.

"Tapi tidak ada garis bawah atas posisinya dan tidak ada klausul rilis. Dia dicintai di sini, dia menikmatinya. Tidak ada tanda-tanda dia bisa meninggalkan Borussia Dortmund dalam waktu dekat."

"Bagus saja ada rumor-rumor soal pemain kami, itu menunjukkan kami melakukan sesuatu dengan benar. Kami bisa menawarkan banyak hal di Borussia Dortmund. Kami ingin memenangi titel-titel, tapi kami harus mempertahankan pemain-pemain terbaik untuk mewujudkannya," imbuhnya kepada Sport1 dikutip Metro.

Jude Bellingham mulai dilirik raksasa Eropa. Borussia Dortmund kabarnya memagarinya seharga Rp 1,6 triliun!

Bellingham menjadi pemain muda lain yang bisa diorbitkan Dortmund. Dibeli dari Birmingham City pada musim panas 2020, pemuda 18 tahun itu langsung bersinar

Di musim pertamanya, Bellingham langsung tampil sebanyak 46 kali bersama Dortmund. Empat gol juga bisa ia lesakkan.

Musim ini, Bellingham masih menjadi gelandang andalan Dortmund. Sudah 15 pertandingan dimainkan, dengan tiga gol disarangkan pemain Inggris tersebut.

Sebagai gelandang tengah, daya jelajah Bellingham cukup luas. Posturnya juga mumpuni untuk berebut bola dalam duel udara.

Hal itu yang membawa Bellingham ke Timnas Inggris. Gareth Southgate membawanya ke ajang Euro 2020 kemarin, di mana The Three Lions bisa menjejak sampai final.

Impresifnya Bellingham mulai menarik minat banyak raksasa Eropa. Salah satunya Liverpool, yang kabarnya tertarik membawanya ke Anfield.

Liverpool memang sedang butuh gelandang untuk regenerasi. Kini Jordan Henderson sudah berusia 31 tahun, dan The Reds juga sudah kehilangan Georginio Wijnaldum, yang pindah ke Paris Saint-Germain musim panas lalu.

Namun, Dortmund juga ogah kehilangan pemain mudanya itu cuma-cuma. Menurut surat kabar Bild, raksasa Bundesliga itu memagarinya seharga 101 juta Euro, atau sekitar Rp 1,6 triliun.

Kontrak Bellingham sendiri masih sampai 2025. Dortmund jelas tak mau kehilangan pemain mudanya lagi, setelah Jadon Sancho menyebrang ke Manchester United.

Selain Jude Bellingham, Borussia Dortmund juga masih punya Erling Haaland musim panas ini. Striker Norwegia itu bisa dipertahankan, setelah banyak diburu raksasa Eropa pada bursa traansfer musim panas kemarin.

Komentar