Mohamed Salah Tak khawatirkan Usia

Mohamed Salah Tak Khawatirkan Usia

Mohamed Salah tidak khawatir dengan usianya saat ini. Si Raja Mesir menilai para pemain terbaik justru moncer setelah menginjak kepala tiga.

Mohamed Salah

Salah masih belum berhenti mencetak gol bersama Liverpool. Striker 29 tahun itu tercatat selalu membobol gawang lawan dalam 10 laga terakhir di semua kompetisi!

Paling anyar, Salah menjadi bintang kemenangan Liverpool atas Manchester United di Old Trafford. Pemain kelahiran Nagrig, Mesir, itu memborong hat-trick dan mengantarkan timnya menang 5-0.

Gelontoran golnya itu membuat Mohamed Salah untuk saat ini menduduki top skor teratas Liga Inggris 2021/2022. Dia sudah memborong 10 gol dari 9 pertandingan.

Salah juga memecahkan rekor sebagai pemain Afrika paling tajam di Premier League. Salah sejauh ini telah mencetak 107 gol di liga sejak bergabung ke Liverpool pada 2017.

Salah sendiri cukup percaya diri bisa menjaga performa terbaiknya di musim-musim mendatang. Dia tidak khawatir meski usianya kini hampir mendekati 30 tahun.

Dalam pandangan Salah, pesepakbola top saat ini justru matang setelah berumur 30 tahun. Dia memberi contoh nama-nama tenar seperti Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, serta Karim Benzema yang masih apik di usia kepala tiga.

"Saya rasa itu tidak ada lagi, ya [pemain menurun setelah mencapai 30 tahun]. Pemain-pemain top seperti [Lionel] Messi dan [Cristiano] Ronaldo memenangkan Ballon d'Or di usia 30 tahun," kata Salah, dikutip dari Sportskeeda.

"Ronaldo memenangkannya 3-4 kali di umur segitu, Messi 2-3 kali. [Robert] Lewandowski seharusnya bisa menang tahun lalu, tapi sesuatu terjadi dan dia tak meraih itu," sambungnya

"[Karim] Benzema dalam top performa sejak berumur 30 tahun, [Luis] Suarez juga sama. Sepakbola telah berubah sekarang ini - kebanyakan pemain berada dalam puncak terbaiknya di antara 30 dan 33 tahun," demikian kata Mohamed Salah.

Malam Mohamed Salah kian lengkap setelah membawa Liverpool melumat Manchester United. Si Raja Mesir kini sah menjadi pemain Afrika tertajam di Premier League. Top!

Mohamed Salah

Salah jadi starter bersama Roberto Firmino dan Diogo Jota saat melawat ke Old Trafford, Minggu (24/10/2021) malam WIB. Bermain menyerang sejak menit awal, Liverpool sudah memimpin lewat Naby Keita di menit kelima lewat umpan Mo Salah

Trent Alexander Arnold memberikan assist untuk gol kedua Liverpool yang dibuat Diogo Jota di menit ke-13. Setelah itu, giliran Salah yang menggila lewat dua gol di menit ke-38 dan ke-45.

Usai unggul 4-0 di babak pertama, Liverpool tak menurunkan tempo permainan dan terus menekan MU. Hasilnya, Mohamed Salah melengkapi hat-tricknya di menit ke-50 sekaligus membawa Si Merah memimpin 5-0

Skor tersebut dipertahankan hingga akhir laga dan Liverpool tak menambah gol lagi meski unggul jumlah pemain, setelah Paul Pogba dikartumerah di menit ke-60. Kemenangan yang luar biasa untuk Liverpool tentunya mengingat Manchester United adalah rival beratnya.

Tapi, malam ini memang milik Salah yang resmi jadi pemain Afrika tertajam di Liga Inggris dengan 106 gol, melewati rekor 104 gol milik Didier Drogba. Rinciannya adalah Salah membuat 105 gol bersama Liverpool dan satu gol lainnya di Chelsea.

Hebatnya Salah melakukannya lebih cepat ketimbang Drogba, yakni dari 154 laga! Pemain Afrika aktif terdekat dengan Salah adalah rekan setimnya Sadio Mane yang bikin 100 gol.

Selain itu, Salah juga jadi pemain Liverpool pertama yang bikin hat-trick di Old Trafford pada era Premier League.

"Saya rasa hebat bisa menang 5-0 di sini, sebelum laga kami tahu itu akan sulit dilakukan jika kami tidak bermain seperti biasanya," ujar Mohamed Salah di BBC Sport.

"Kami tahu mereka akan menyerang dan tampil maksimal, sehingga kami pun harus tampil 100 persen. Kami hanya bermain seperti biasanya dan coba memaksimalkan ruang di lini tengah. Kami melakukan itu dan beruntung bisa bikin gol," pungkasnya.

Komentar